RESPON CEPAT SEDEKAH INFORMASI PMKS (Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial) MELALUI PROGAM GERTAK KABUPATEN TRENGGALEK

Dinas Sosial PPPA Kabupaten Trenggalek terus berupaya mengoptimalkan dan meningkatkan pelayanan terhadap PMKS (Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial) melalui penanganan respon kasus. Dalam mendukung upaya ini, melalui program GERTAK kami berusaha untuk secepat mungkin merespon setiap Sedekah Informasi dari Masyarakat. Senin (29/4/2024).

Soelung Prasetyo, S.Stp, Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kabupaten Trenggalek turun langsung kelapangan Bersama staff untuk melakukan assessment dan juga penyaluran bantuan 2 paket sembako serta selimut dan Kasur kepada masyarakat di Desa Sumberingin, Kecamatan Karangan tindaklanjut dari sedekah informasi melalui media sosial.

Penyaluran bantuan sembako merupakan bentuk penyediaan pelayanan dasar yang bermuara pada penciptaan kesejahteraan rakyat dan meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan penerima manfaat melalui pemanfaatan bantuan sosial berupa sembako.

Paket sembako yang dibagikan kali ini terdiri dari Beras Kemasan, Minyak goreng, Sarden, Gula kemasan dan Teh.

Dari hasil assessment ditemukan bahwa a/n Japari adalah seorang disabilitas yang juga mengalami komplikasi selama 6 tahun ini, Sementara a/n Mahfudz saat ini menderita stroke.

Untuk a/n Japari sendiri sudah terdaftar sebagai Peserta KIS PBI Nasional dan untuk a/n Mahfudz sudah terdaftar sebagai Peserta KIS PBI Daerah yang mana statusnya masih Aktif.

Sebagai tindaklanjut terhadap bantuan social lainnya kami berkoordinasi dengan pihak desa untuk proses update pada aplikasi SIK-NG.

@avinml @syahmnn @bupatinggalek @novitamochamad @fatiksyah @tnp2k_official @kemensosri @dinas_sosial_pppa_trenggalek

LookingDownPoverty #Ilovetrenggalek #Gertak #GerakanTengokBawah #Trenggalek #TrenggalekMeroket

Ikuti Kami di :
Website : tkpk.trenggalekkab.go.id
YouTube : Posko Gertak
Facebook : Posko Gertak
Instagram : Poskogertak
Twitter : Poskogertak
E-mail : Poskogertak@gmail.com


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *