Audiensi dan Sosialisasi
Program Promosi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan dan Eksploitasi Seksual Anak secara Online (OCSEA) di Tingkat Desa Sasaran

Endang Suprapti – Koordinator Program OCSEA Kabupaten Trenggalek

Pada awal tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Trenggalek dibawah koordinasi Dinas Sosial dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DINSOSP3A- Bid. P3A) mendapatkan program pendampingan dari UNICEF yang disebut dengan Program Promosi Pencegahan dan Penanganan kekerasan dan Eksploitasi Seksual Anak secara Online (OCSEA). Program ini bertujuan untuk menciptakan ruang digital yang aman bagi anak dari segala bentuk kekerasan di dunia digital.
PLATO Foundation selaku mitra pelaksana program tersebut setelah melaksanakan audiensi ditingkat Kabupaten pada tanggal 28 Desember 2023 yang lalu, melanjutkan kegiatannya dengan melaksanakan kegiatan Sosialisasi Program Promosi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan dan Eksploitasi Seksual Anak secara Online (OCSEA) di 5 desa sasaran yaitu Desa Sawahan Kecamatan Panggul, Desa Munjungan Kecamatan Munjungan, Desa Jombok Kecamatan Pule, Desa Winong Kecamatan Tugu dan Desa Gemaharjo Kecamatan Watulimo, berturut-turut pada tanggal 4,5,6,9 dan 10 Januari 2023, bertempat di balai desa masing-masing desa.


Kegiatan sosialisasi dihadiri oleh Kepala desa dan perangkat desa, perwakilan pemerintah kecamatan dan stakeholder desa terdiri dari tokoh masyarakat, TP PKK Desa, Kader sepeda keren dan pengurus forum anak desa), dengan jumlah peserta 20 orang setiap desa, sehingga total peserta yang mengikuti kegiatan sosialisasi sebanyak 100 orang.

Sambil menunggu kehadiran semua peserta, Endang Suprapti selaku coordinator program di Kabupaten Trenggalek melaksanakan Audiensi kepada Kepala Desa. Kegiatan sosialisasi dan audiensi ini di damping tim dari bidang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak dinas social dan pemberdayaan perempuan, perlindungan anak (Bid P3A-DINSOSP3A) dengan pemateri Endang Suprapti koordinator program OCSEA di Kabupaten Trenggalek .
Dari mengikuti kegiatan sosialisasi ini peserta mengetahui tujuan dan kegiatan program OCSEA yang akan dilaksanakan di kabupaten Trenggalek selama periode program ini. Pemerintah desa diwakili oleh Kepala desa menyambut baik kehadirian program ini dan berkomitmen untuk bersinergi Bersama Program Pencegahan dan Penanganan Pencegahan dan Penanganan Kekerasan dan Eksploitasi Seksual Anak secara Online (OCSEA) dalam mewujudkan desanya aman bagi anak dari segala bentuk kekerasan di dunia digital.

Redaksi


2 Replies to “Audiensi dan Sosialisasi
Program Promosi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan dan Eksploitasi Seksual Anak secara Online (OCSEA) di Tingkat Desa Sasaran”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *